Archive for April 10, 2009

GPS Farming: teknologi spatial untuk pertanian

Bidang pertanian kembali menjadi pusat perhatian dengan meningkatnya kebutuhan bahan pokok seiring bertambahnya populasi penduduk dunia. Dalam rangka meningkatkan produktivitas pertanian tersebut, banyak teknologi dan ilmu pengetahuan dilibatkan. Salah satunya adalah teknologi spatial dalam rangka farming. Mari kita bahas seputar technology GIS dan GPS dalam bidang pertanian.

Istilah yang sedang berkembang saat ini adalah precision farming dimana factor ketepatan dalam kegiatan pertanian sangatlah penting dan berpengaruh dalam produksi pertanian. Presisi ini mulai dari penanaman, pemberian pupuk, pemberantasan hama, sampai dengan pemanenan. Dengan menggunakan GPS maka keakuratan dalam penanaman, pemupukan, dan penyemprotan pestisida akan lebih akurat terhindar dari overlapping sehingga dapat menekan biaya.  Selain itu, petani juga tidak harus membuat tanda2 untuk menandai mana yang sudah ataupun yang belum (cukup lihat jalur virtual di GPS). Dalam pelaksanaannya GPS ditempatkan pada mesin2 bergerak (sejenis traktor untuk pembajak, penyemprot, penebar pupuk). Bersama2 dengan sensor/alat lain, data2 lain juga dapat dikumpulkan: kelembaban tanah, keasaman, salinity, kedalaman tanah untuk sebagai bahan analisa GIS nantinya. Saat ini GPS memiliki resolusi yang cukup baik: untuk yang navigasi sekitar 10-20m, differential GPS (dGPS)  2-5m, sedangkan yang real-time (RTK) GPS bisa sampai 5 cm. selengkapnya Klik disini 🙂

April 10, 2009 at 5:06 am 8 comments


April 2009
M T W T F S S
 12345
6789101112
13141516171819
20212223242526
27282930  

Enter your email address to subscribe to this blog and receive notifications of new posts by email.

Join 8 other subscribers

Blog Stats

  • 124,582 hits